BloodShore, Film Interaktif yang Terinspirasi dari Game Battle Royale

18 September 2021, 09:52 WIB
Cuplikan trailer Bloodshore /nme.com

BULELENGPOST.COM - Bloodshore, film aksi interaktif terbaru, tampak bakal segera dirilis dalam waktu dekat.

Diproduksi oleh Wales Interactive, Bloodshore menggunakan video full motion untuk menarik pemain ke dunia pertempuran royale televisi yang mematikan dengan hanya satu jalan keluar, yakni bertahan.

Baca Juga: Pasokan Milik AS Masuk Pasar, Harga Minyak Dunia Justru Jatuh

Dikutip dari nme.com Sabtu, 18 September 2021, Bloodshore dikembangkan bersama oleh Wayout Pictures, Good Gate Media, Posterity Entertainment, dan Wales Interactive.

Bloodshore menceritakan tokoh utama Nick, seorang aktor yang terdampar di suatu pulau dan berusaha bersaing untuk meraih hadiah uang tunai yang dapat mengubah kehidupannya, meskipun kebenaran jahat tersembunyi di Pulau tempat dia berada, sebagaimana dikutip dari siaran pers Bloodshore.

Baca Juga: Cara Sederhana Menghilangkan Migrain, Tanpa Obat Kimia dan Bisa Dilakukan Dimana Saja

Sama seperti game sinematik lainnya, plotnya akan berbeda tergantung pada pilihan yang dibuat oleh pemain. Film ini mengingatkan kita pada "Detroit: Become Human" dan "Until Dawn" meskipun kali ini dengan aktor dari FMV.

“Setiap permainan berubah secara dramatis tergantung pada pilihan pemain dan hubungan yang dibangun, beberapa akan membawa konsekuensi mematikan bagi Nick dan sesama kontestan.”

Baca Juga: Bali Raih Nilai Indeks Keterbukaan Informasi Publik Tertinggi Nasional

Film ini juga menampilkan delapan jam rekaman FMV, yang disebut sebagai film dengan durasi terpanjang yang pernah diproduksi Wales Interactive.

Film ini juga akan dibintangi oleh Jack Klaff (Star Wars Episode IV: A New Hope), Andy Anson (Not for Broadcast), Scott Suter (Don't Let Them In), dan Max George dari band The Wanted.

Bloodshore akan diluncurkan sekitar bulan November, dan akan tersedia untuk PC, PS4, PS5, Xbox One, Xbox Series X|S, Nintendo Switch, Mac, dan iOS.***

Baca Juga: Tangkal Infeksi Covid-19, Kuba Mulai Suntikkan Vaksin pada Anak Dibawah Usia 10 Tahun

 

Editor: Bagus Putu Ardha Krisna Putra

Sumber: nme.com

Tags

Terkini

Terpopuler