HUT BNN ke-20, BNNK Siap Wujud Denpasar Bersinar

- 22 Maret 2022, 11:01 WIB
Perayaan HUT BNN RI ke-20 di BNN Kota Denpasar
Perayaan HUT BNN RI ke-20 di BNN Kota Denpasar /Dok. Ariek Putra Wijaya Kusuma / Bulelengpost

BULELENGPOST.COM - Puncak perayaan Hari Ulang Tahun Badan Narkotika Nasional (BNN) ke-20 diperingati pada Selasa, 22 Maret 2022 disetiap daerah di Indonesia.

HUT BNN RI ke-20 mengusung tema “20 Tahun Mengabdi Menuju Indonesia Bersih Narkoba (Bersinar)” yang dilaksnakan secara virtual.

Badan Narkotika Nasional adalah sebuah Lembaga Pemerintah Non Kementerian (LPNK) Indonesia yang mempunyai tugas melaksanakan tugas pemerintahan di bidang pencegahan, pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika, psikotropika, prekursor dan bahan adiktif lainnya kecuali bahan adiktif untuk tembakau dan alkohol.

Baca Juga: Bareskrim Polri Panggil YouTuber Alffy Rev Terkait Kasus Doni Salmanan

Perayaan HUT BNN ke-20, juga digelar oleh BNN Kota Denpasar secara sederhana namun penuh makna di tengah kondisi pandemi Covid-19.

Hadir dalam kesempatan tersebut Kepala BNN Kota Denpasar AKBP I Ketut Adnyana Putera, Dandim 1611/Badung Kolonel Inf Dody Triyo Hadi dan Kapolresta Denpasar AKBP Bambang Yugo Pamungkas.

Baca Juga: Terpojok Ancaman Degradasi, 4 Klub Liga 1 ini Tengah Berjuang untuk Survive

AKBP I Ketut Adnyana Putera dalam sambutannya menyampaikan akan tetap menggelorakan perang melawan Narkotika menuju Indonesia Bersih Narkoba (Bersinar), War On Drugs.

"Ini adalah ulang tahun ke-20, tapi yang pertama kali dirayakan. Indonesia Bersinar dan Denpasar Bersinar", kata Kepala BNN Kota Denpasar Ketut Adnyana Putera.

Halaman:

Editor: Putu Ariek Putra Wijaya Kusuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah