Chevaughn Walsh Tak Mampu Hasilkan Gol Maupun Assist, Dragan Djukanovic Beri Pembelaan

- 20 Januari 2022, 16:02 WIB
Bomber PSIS Semarang Chevaughn Walsh belum mampu tampil produktif sepanjang laga terakhir di BRI Liga 1 2021
Bomber PSIS Semarang Chevaughn Walsh belum mampu tampil produktif sepanjang laga terakhir di BRI Liga 1 2021 /psis.co.id

Baca Juga: Dijuluki Cak Sodiq, Carlos Fortes jadi Top Skorer Arema FC

Menghadapi Persiraja, Chevaughn Walsh tampil selama 57 menit, sementara saat menghadapi Arema FC, Chevaughn Walsh tampil dengan lebih banyak menit bermain yakni 65 menit.

Dragan menegaskan, perlu proses untuk melihat Walsh tampil buas bersama PSIS sehingga kurang pantas rasanya bila langsung menilai kemampuan Chevaughn Walsh dalam waktu singkat.

"Ini hal yang normal karena dia juga pertama kali bermain di Indonesia, seperti yang saya katakan sebelumnya perlu proses."

"Kami perlu memberi porsi latihan yang cukup secara bertahap dan tentu mendukung dia di tim ini."

"Tidak bisa juga menilai dia dalam waktu singkat," kata Dragan.

Sementara itu, dalam unggahan story Walsh belum lama ini pasca pertandingan versus Persiraja Banda Aceh, dia menyebutkan game pertama setelah sembilan bulan lamanya.

"First game after 9 months. Step by step," demikian dikutip dari instagram story Walsh.***

 

 

Halaman:

Editor: Bagus Putu Ardha Krisna Putra

Sumber: psis.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x