Bocoran Lini Depan Man City Musim Depan: Julian Alvarez Berduet dengan Erling Haaland

- 24 Januari 2022, 21:16 WIB
Pemain Borussia Dortmund, Erling Haaland  dirumorkan akan digaet Man City musim depan
Pemain Borussia Dortmund, Erling Haaland dirumorkan akan digaet Man City musim depan /Antara News

BULELENGPOST.COM - Klub Premier League, Manchester City dikabarkan akan membuat manuver mengejutkan pada komposisi pemain.

The Citizens berencana untuk menduetkan Julian Alvarez dan Erling Haaland di lini serang mereka musim depan.

Manchester City diketahui sedang fokus untuk mendatangkan striker baru. City sejauh ini belum mendapatkan pengganti Sergio Aguero dan Ferran Torres yang dilepas ke Barcelona.

Baca Juga: Presiden Bayern Munchen Tepis Kabar Direkurtnya Frenkie De Jong ke Die Roten

Beredar kabar bahwa City hampir saja mendapatkan satu striker baru. Mereka kurang selangkah lagi mengamankan bomber muda River Plate, Julian Alvarez.

Dilansir Manchester Evening News, Senin, 24 Januari 2022 perekrutan Alvarez tidak membuat City selesai berburu striker. Mereka masih tertarik untuk merekrut Erling Haaland.

Menurut laporan tersebut, Manchester City sejak awal memprioritaskan transfer Haaland. Bagi Pep Guardiola, sang striker adalah opsi terbaik untuk memperkuat lini serang mereka.

Baca Juga: 5 Pemain ini Kontraknya Segera Berakhir, Bakal Dibidik Manchester United?

Namun di musim dingin ini, Haaland tidak tersedia di bursa transfer. Dortmund baru menjual sang sriker di musim panas nanti.

Halaman:

Editor: Bagus Putu Ardha Krisna Putra

Sumber: Manchester Evening News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah