Half Time Persija Jakarta vs Persita Tangerang: Skor Imbang 1-1

- 26 Januari 2022, 21:49 WIB
Babak pertama laga antara Persija melawan Persita berakhir imbang dengan skor 1-1
Babak pertama laga antara Persija melawan Persita berakhir imbang dengan skor 1-1 /ligaindonesiabaru.com

Namun, Persija masih tetap kesulitan menembus pertahanan Persita. Serangan Persija sangat sering terhenit di sepertiga pertahanan Persita karena buruknya final pass para pemain.

Baca Juga: Kapolresta Denpasar Jansen Avitus Panjaitan Mutasi ke Polda Kalimantan Barat

Tepat pada menit ke-19, Makan Konate mencoba peruntungan dengan melepaskan tembakan jarak jauh kaki kanan.

Usaha Konate masih belum membuahkan hasil setelah tembakannya melambung ke atas mistar gawang Persita.

Tepat pada menit ke-23, Dedy Gusmawan mendapatkan peluang emas setelah menerima umpan sepak pojok dari Sin Yeong-bae.

Dedy Gusmawan kemudian mendapatkan ruang tembak yang lebar setelah memenangi duel melawan Makan Konate. Meski mendapatkan ruang, Dedy Gusmawan gagal mengarahkan bola ke gawang.

Baca Juga: Bermain Imbang 2-2, Persela dan Persiraja Tetap Bermukim di Zona Degradasi Liga 1

Sundulan Dedy Gusmawan justru melambung ke atas mistar gawang. Tepat pada menit ke-31, Persija berhasil unggul terlebih dahulu berkat gol Ilham Rio.

Gol Persija berawal dari aksi individu Osvaldo Haay yang berhasil mengecoh dua pemain Persita di sisi kanan. Osvaldo Haay kemudian langsung melepaskan umpan back heel ke arah Ilham Rio Fahmi yang sudah membuka ruang di belakangnya.

Ilham Rio yang lolos dari kawalan kemudian langsung melakukan akselerasi masuk ke kotak penalti Persija.

Halaman:

Editor: Bagus Putu Ardha Krisna Putra

Sumber: YouTube Streaming


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x