Sisakan 10 Pertandingan, Persib Targetkan Semuanya Menang Tanpa Hasil Imbang atau Kalah

- 18 Februari 2022, 09:23 WIB
Persib Bandung menargetkan kemenangan di sisa laga BRI Liga 1 demi meraih titel juara musim ini
Persib Bandung menargetkan kemenangan di sisa laga BRI Liga 1 demi meraih titel juara musim ini /@persib/instagram

"Yang menjadi kekurangan kami di laga terakhir (lawan PSIS Semarang) adalah kegagalan mencetak gol meski kami punya banyak peluang," ujar Albert Roberts dalam sesi jumpa pers virtual, Kamis, 17 Februari 2022.

Di pertandingan menghadapi Persipura nanti, pelatih asal Belanda itu berharap para pemainnya tak melakukan kesalahan yang sama seperti saat ditahan imbang PSIS Semarang dengan skor 1-0.

Pada laga itu, Bruno Cantanhede dan kawan-kawan memiliki sejumlah peluang emas, tetapi gagal dikonversikan menjadi gol kemenangan untuk Persib Bandung.

Baca Juga: Fakta Kepribadian Kelahiran Sukra Kliwon Bala, Sangat Cerdas dan Duka Mempelajari Agama

"Itu harus dilakukan besok, pemain harus bisa mencetak gol untuk meraih kemenangan, tidak penting berapa gol yang dicetak yang utamanya adalah tiga poin," ucapnya.

Robert menambahkan, kemenangan menjadi harga mati demi tetap berada di jalur perburuan juara. Jika imbang apalagi kalah, kans Persib untuk meraih gelar semakin menipis.

"Kemenangan menjaga jarak kami dengan tim di atas apalagi kami masih punya tabungan satu laga. Seperti yang Marc katakan, kami masih percaya bisa menjadi juara dan kami akan melakukan itu besok asalkan bisa mencetak gol," katanya.

Sebelumnya, Robert Alberts mengkritik Bruno Cantanhede setelah Maung Bandung imbang 0-0 melawan PSIS Semarang pada Selasa, 15 Februari 2022.

Alhasil, posisi Persib Bandung tak beranjak di klasemen sementara Liga 1 2021/2022. Pangeran Biru tetap berada di posisi keempat.

Baca Juga: Lirik Lagu Agnez Monica Matahariku

Halaman:

Editor: Bagus Putu Ardha Krisna Putra

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah