Debut Internasional Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri Langsung Sabet Gelar Juala All England

- 21 Maret 2022, 04:17 WIB
Ganda Putra Indonesia Bagas Maulana (kiri) dan Muhammad Shohibul Fikri mengangkat trofi juara usai laga final nomor ganda putra All England di Utilita Arena Birmingham, Inggris, Minggu (20/3/2022). Bagas/Fikri berhasil menjadi juara All England 2022 setelah mengalahkan ganda putra Indonesia lainnya Muhammad Ahsan - Hendra Setiawan dengan skor 21-19 dan 21-13. ANTARA FOTO/HO/PBSI-Badminton Photo/wpa/foc.
Ganda Putra Indonesia Bagas Maulana (kiri) dan Muhammad Shohibul Fikri mengangkat trofi juara usai laga final nomor ganda putra All England di Utilita Arena Birmingham, Inggris, Minggu (20/3/2022). Bagas/Fikri berhasil menjadi juara All England 2022 setelah mengalahkan ganda putra Indonesia lainnya Muhammad Ahsan - Hendra Setiawan dengan skor 21-19 dan 21-13. ANTARA FOTO/HO/PBSI-Badminton Photo/wpa/foc. /Mikael Ropars/Mikael Ropars/Badmintonphoto/ Antara Foto

BULELENGPOST.COM --- Tidak ada yang menyangka jika pasangan ganda putra Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri berhasil menyabet gelar juara All England 2022.

Pasangan yang dijuluki Bakri ini berhasil menundukkan rekan senegaranya sekaligus senior mereka Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan di Birmingham pada Minggu, 20 Maret 2022 waktu setempat.

Bakri pun merayakan kemenangan itu dengan pneuh emosional di mana rasa senang, bangga hingga rasa haru bercampur dalam kemenangan debut internasional mereka.

Baca Juga: Bukan Pemain Unggulan, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri Buktikan dengan Kemenangan

"Saya masih belum bisa berkata-kata, terharu, tidak percaya, senang dan bangga campur aduk jadi satu. Sama sekali tidak menyangka bisa naik podium tertinggi,". kata bagas dikutip dari Antara pada Senin, 21 Maret 2022.

Bakri yang masuk peringkat 28 dunia itu menjadi fenomenal sebab ini merupakan kemenangan perdana mereka di kancah internasional yang sekaligus debut mereka di event All England.

Baca Juga: Masih Aktif! Tukarkan Sekarang Juga Kode Redeem Genshin Impact Senin 21 Maret 2022

Tak sampai di sana, dalam perjalanannya ke podium tertinggi Bagas/Fikri harus mengalahkan tiga rekan senegara, serta empat pasangan unggulan yaitu Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, dan terakhir Hendra/Ahsan.

"Saya terharu sampai air mata tidak bisa ditahan karena tidak menyangka bisa juara di sini. Gelar ini kami persembahkan untuk Indonesia, PBSI, pelatih, keluarga dan orang-orang tersayang yang selalu dukung selama ini," tutur Fikri.

Halaman:

Editor: Gede Apgandhi Pranata


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah