Dinilai Kurang Agresif Lantaran Gagal Datangkan Osvaldo Haay, Dirut Persib Beri Tanggapan

- 11 April 2022, 09:36 WIB
Meski sukses mendatangakan Ricky Kambuaya dan Rachmat Irianto, Manajemen Persib masih dianggap kurang agresif dalam berburu pemain baru
Meski sukses mendatangakan Ricky Kambuaya dan Rachmat Irianto, Manajemen Persib masih dianggap kurang agresif dalam berburu pemain baru /ligaindonesiabaru.com

BULELENGPOST.COM - Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono mengaku kurang setuju apabila Persib Bandung dinilai lamban dalam merekrut pemain-pemain baru.

Teddy menyebut timnya tetap aktif membidik pemain baru di bursa transfer Liga 1 2022 untuk menyambut kompetisi musim depan.

Mencuatnya anggapan bahwa Persib Bandung lamban dalam merekrut pemain berkaca dari kasus Taisei Marukawa yang berhasil diboyong PSIS Semarang, alih-alih merapat ke skuad Pangeran Biru.

Sampai dengan saat ini, Persib Bandung resmi melepas enam pemain dan baru melabuhkan dua personel baru di bursa transfer Liga 1 2022.

Baca Juga: Berniat Bawa Pulang Greg Nwokolo, Dua Klub ini Jadi Saingan Berat Arema di Bursa Transfer

Persib Bandung telah mendatangkan Ricky Kambuaya untuk memperkuat lini tengah Maung Bandung.

Sementara di posisi belakang, Persib Bandung juga telah resmi mendatangkan Rachmat Irianto.

Dia menyebut, perekrutan Ricky Kambuaya dan Rachmat Irianto sebagai bukti Persib tidak pasif dalam transfer pemain.

"Yah, sebenernya dikatakan pasif juga tidak, karena kan kalau pasif artinya kita tidak mungkin bisa mendapatkan Rikcy dan Rachmat," kata Teddy Tjahjono dikutip dari Antara News pada Kamis, 7 April 2022.

Ia menyebut, pihaknya menjalankan operasi senyap dalam merekrut pemain.

Baca Juga: Terkait Evaluasi Transfer Pemain, Bos Arema FC: Mohon Berikan Kritik yang Membangun

"Kita mungkin bekerja dalam senyap dan kalau berhasil kita umumkan jika tidak ya sudah gitu," kata Teddy.

Ia menegaskan Persib tidak ingin gembar-gembor dalam transfer pemain Persib untuk musim depan.

"Dalam proses perekrutan pemain semua tidak bisa dibuka di media. Namanya proses rekrutmen belum tentu bisa berhasil semua. Makanya kita tidak mau terlalu ramai-ramai," tutur Teddy Tjahjono menegaskan.

Gerilya lapangan pun terus dilakukan saat ini untuk memburu pemain anyar Persib.

"Karena tadi namanya proses, kita bergerilya, hasilnya bisa berhasil bisa juga tidak," ujar dia.

Baca Juga: Minim Kebobolan di Musim Lalu, Begini Kiat Para 'Defender' Persib di Liga 1 Musim Depan

Kendati demikian, Teddy tidak menutup peluang adanya penambahan pemain yang dilakukan oleh Maung Bandung. Selama pendaftaran pemain untuk musim depan belum ditutup, Persib akan terus menambah amunisi pemain.

"Jadi yah, kita akan tetap terbuka, untuk tiap kali ada kesempatan menambah pemain sampai dengan pendaftaran pemain ditutup untuk keperluan liga 1," ucap Teddy.

Setelah santer temui kata sepakat untuk transfer winger Persija Jakarta Osvaldo Haay, Persib Bandung kini disebut-sebut mengalihkan bidikannya kepada pemain Macan Kemayoran lainnya.

Bidikan Persib Bandung kini menyasar bek tengah Persija Jakarta, Ryuji Utomo.

Kabar dibidiknya Ryuji Utomo oleh Persib Bandung diunggah oleh akun Instagram @gozipbola, Sabtu, 9 April 2022.

Baca Juga: Dipertanyakan Karena dari Klub Terdegradasi, Begini Perbandingan Leo Lelis dengan Alie Sesay

Akun tersebut mengunggah foto Ryuji Utomo dengan Ricky Fajrin yang tengah melakukan momen sesi latihan bersama Persija Jakarta dan Bali United.

"Masuk Radar Birbar *Nobaper," tulis @gozipbola.

Lantas, bagaimana asa Persib Bandung untuk gaet Ryuji Utomo dari Persija Jakarta?

Peluang itu tak terlepas dari masa kontrak Ryuji Utomo yang diketahui telah berakhir di akhir musim lalu.

Asa kedua, Ryuji Utomo dan Persib Bandung miliki sisi historis dari segi hubungan.

Meski Ryuji Utomo lahir di Jakarta, namun ia tercatat pernah mengenyam pendidikan di Diklat Persib pada kurun waktu 2013 hingga 2015.

Baca Juga: Semakin Menjauh dari Persib, Asep Berlian Segera 'Deal' dengan Dewa United

Dengan kata lain, Ryuji bisa saja digaet oleh Persib Bandung guna membalas apa yang telah ia dapatkan saat mengenyam pendidikan sepakbola bersama Diklat Persib.

Patut dinantikan akankah gebrakan Persib Bandung di bursa transfer benar adanya akan gerogoti kekuatan Persija Jakarta.

Atau justru hal itu hanya sebatas rumor isapan jempol semata yang tak bakal terealisasikan.*** 

 

Editor: Bagus Putu Ardha Krisna Putra

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah