Sukses Desa Wisata Serangan Lolos 75 Besar Anugerah Desa Wisata Indonesia Tahun 2023

- 16 Mei 2023, 20:22 WIB
Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno saat mengunjungi Desa Wisata Serangan, Denpasar pada Selasa, 16 Mei 2023
Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno saat mengunjungi Desa Wisata Serangan, Denpasar pada Selasa, 16 Mei 2023 /Dok. Humas Pemkot Denpasar

BULELENGPOST.COM - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Sandiaga Salahuddin Uno mengunjungi Desa Wisata Serangan di Kelurahan Serangan, Kota Denpasar pada Selasa, 16 Mei 2023.

Kedatangan Menparekraf tersebut merupakan rangkaian visitasi dan penilaian lapangan kepada 75 Besar Anugerah Desa Wisata Indonesia Tahun 2023.

Baca Juga: Karir dan Keuangan Capricorn, Aquarius dan Pisces Rabu, 17 Mei 2023

Seperti yang kita ketahui, Desa Wisata Serangan lolos bersama dua desa lainya, yakni Desa Wisata Kenderan di Kabupaten Gianyar dan Desa Wisata Manistutu di Kabupaten Jembrana.

Dengan mengusung tagline 'Desa Wisata Serangan-Island of Gold', Desa Wisata Serangan berhasil merangsek 75 besar ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2023 yang bersaing dengan sekitar 4.000-an desa wisata di seluruh Indonesia.

Baca Juga: Karir dan Keuangan Libra, Scorpio dan Sagitarius Rabu, 17 Mei 2023

Sejak 2015, Desa Wisata Serangan yang berlokasi di Pulau Serangan, Kelurahan Serangan, Kecamatan Denpasar Selatan, Kota Denpasar telah ditetapkan sebagai Desa Wisata berdasarkan SK Walikota Denpasar Nomor : 188.45/472/HK/2015 tentang Penetapan Desa Wisata.

Baca Juga: Karir dan Keuangan Cancer, Leo dan Virgo Rabu, 17 Mei 2023

Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Desa Wisata Serangan, I Wayan Sutarja Putra menjelaskan, Desa Wisata serangan saat ini terus mengalami perkembangan dengan menawarkan sejumlah potensi wisata yang dimiliki meliputi wisata budaya spiritual seperti Pura Sakenan, Pura Susunan Wadon, Pura Pura Dalem Cemara, hingga Masjid Assyuhada. Ada potensi wisata alam yakni wisata bahari mencakup wisata memancing, snorkeling, parasailing, hingga surfing. Tidak ketinggalan wisata pendidikan pelestarian penyu di TCEC (Turtle Conservation and Education Centre) dan wilayah pesisir Desa Wisata Serangan juga dikenal dengan kuliner lautnya.

Halaman:

Editor: Putu Ariek Putra Wijaya Kusuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x