PHDI Pusat Serahkan Hasil Mahasabha XII pada Menteri Agama RI

- 7 Januari 2022, 21:29 WIB
Ketua Umum Pengurus Harian Wisnu Bawa Tenaya saat bertemu Menteri Agama RI H Yaqut Cholil Qoumas
Ketua Umum Pengurus Harian Wisnu Bawa Tenaya saat bertemu Menteri Agama RI H Yaqut Cholil Qoumas /Dok. PHDI Pusat

BULELENGPOST.COM – Pengurus Harian Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Pusat masa bhakti 2021-2026 menyampaikan hasil Mahasabha XII kepada Menteri Agama RI H Yaqut Cholil Qoumas.

Pertemuan tersebut berlangsung pada Jumat, 7 Januari 2022 bertempat di Gedung Kementerian Agama RI, Jl. MH. Thamrin No 6 Jakarta Pusat.

Dalam pertemuan tersebut, Ketua Umum Pengurus Harian PHDI Pusat, Mayjen TNI (Purn) Wisnu Bawa Tenaya menyampaikan hasil dari Mahasabha XII PHDI yang telah berlangsung pada tanggal 28-31 Oktober 2021 secara semi virtual.

Baca Juga: Tersisa 53 Kasus Aktif Covid-19 Bali Jumat, 7 Januari 2022

“Astungkara Mahasabha sudah berjalan dengan baik, dan telah menghasilkan kepengurusan baru yang nantinya akan melanjutkan kerja-kerja parisada selama lima tahun ke depan,” ungkapnya.

Selain itu, Wisnu Bawa Tenaya juga menegaskan umat Hindu siap berkolaborasi dengan Kementerian Agama RI, khususnya dalam upaya meningkatkan nilai-nilai moderasi beragama.

Baca Juga: KMHDI Desak Pemerintah Segera Sahkan RUU TPKS

“Umat Hindu dan PHDI siap mendukung program-program Kementerian Agama khususnya dalam mengedepankan nilai-nilai moderasi beragama,” sambungnya.

Dalam pertemuan tersebut, Menteri Agama RI, Gus Yaqut memberi atensi positif terhadap upaya penguatan lembaga Badan Dana Dharma Nasional (BDDN) oleh Parisada.

Halaman:

Editor: Putu Ariek Putra Wijaya Kusuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah