Angin Kencang Porak-porandakan 510 Rumah di Gunung Kidul Yogyakarta

- 24 Februari 2022, 17:48 WIB
Salah satu rumah yang rusak akibat angin kencang di Gunung Kidul Yogyakarta
Salah satu rumah yang rusak akibat angin kencang di Gunung Kidul Yogyakarta /Dok. BNPB Yogyakarta

BULELENGPOST.COM - Dampak angin kencang di Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), tercatat 510 rumah rusak ringan dan 33 unit rumah rusak berat.

Data dampak bencana angin kencang yang berhasil dihimpun Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Gunung Kidul pada Rabu, 23 Februari 2022 pukul 17.15 mencatat 141 rumah rusak dengan kategori sedang dan 336 lainnya rusak ringan.

Baca Juga: Update Kasus Covid-19 Provinsi Bali Kamis, 24 Februari 2022

Selain berdampak pada sektor perumahan, angin kencang yang terjadi pada Selasa, 22 Februari 2022 mengakibatkan rusak sedang pada fasilitas pendidikan 2 unit, masjid 2 unit serta pabrik dan balai dusun masing-masing 1 unit.

Sementara itu jumlah keluarga terdampak berjumlah 1.709 KK. Tidak ada laporan korban jiwa akibat insiden yang terjadi pada pukul 08.00 pagi tersebut.

Baca Juga: Tak Hanya Lewat Ledakan, Rusia Juga Lancarkan Serangan Malware ke Ukraina

Data terakhir yang diterima Pusat Pengendalian Operasi BNPB menyebutkan sebanyak 7 KK atau 18 jiwa masih mengungsi sementara waktu di Balai RW Sambirejo, Kelurahan Samanu.

Lokasi terdampak angin kencang berada di tujuh kelurahan yang tersebar di Kecamatan Semanu, yakni Kelurahan Sambirejo, Ngampo, Cempluk, Jelok, Jonge, Kuwangen Lor dan Kuwangen Kidul.

Baca Juga: Simbol Bintang Dikaitkan dengan Captain Marvel, Hanung: Itu Ciri Khas Gatotkaca

Halaman:

Editor: Putu Ariek Putra Wijaya Kusuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x