Ditahan Imbang, Gol Ricky Cawor Buyarkan Angan-angan 3 Poin Persela Lamongan

- 6 Januari 2022, 21:03 WIB
Ricky Cawor sukses menyelamatkan timnya, Persipura Jayapura dari kekalahan usai mencetak gol di menit-menit akhir
Ricky Cawor sukses menyelamatkan timnya, Persipura Jayapura dari kekalahan usai mencetak gol di menit-menit akhir /Antara News

BULELENGPOST - Duel antara Persela Lamongan dan Persipura Jayapura berakhir dengan anti klimaks. Laga serangkaian pekan ke-18 itu berakhir dengan skor 1-1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis, 6 Januari 2022.

Persela Lamongan unggul lebih dulu berkat sepakan striker asal Brasil, Jose Wilkson, di menit ke-61. Namun Persipura juga tak kalah beruntung setelah pemain muda Ricky Cawor mencetak gol telat yang lahir di injury time babak kedua hanya beberapa detik sebelum bubaran.

Baca Juga: Jenis-jenis Rainan Tumpek yang Dilalui Sepanjang Tahun, Lengkap dengan Mantranya

Ricky Cawor sukses menjadi pemain yang membuyarkan angan-angan tiga poin Persela. Sementara itu Jafri Sastra yang melakoni debut perdananya sebagai pelatih Persela menuding Laskar Joko Tingkir kurang fokus di menit-menit akhir.

“Kami gagal mempertahankan tiga poin dari kebobolan di menit akhir dengan lawan memanfaatkan kesalahan kami. Ini akan jadi catatan kami untuk pertandingan berikutnya,” ujar Jafri sebagaimana dikutip dari Antara News Jatim, 6 Januari 2022.

Baca Juga: Berhadapan dengan Maung Bandung, Persita Tangerang Targetkan Curi 3 Poin

Persela sendiri mampu mengimbangi manuver Persipura Jayapura yang sangat agresif di pertandingan ini. Mereka tidak segan-segan melakukan serangan hingga merepotkan pertahanan Mutiara Hitam sampai kotak penalti.

“Kami kehilangan fokus dan tidak bisa lagi mengatur ritme pertandingan, kami kehilangan banyak ball possession, ini jadi catatan kami untuk konsentrasi dan fokus selama pertandingan,” imbuh Jafri Sastra.

“Kami gagal mempertahankan tiga poin sore ini dan akan kami perbaiki di pertandingan berikutnya,” tutur Jafri Sastra.

Halaman:

Editor: Bagus Putu Ardha Krisna Putra

Sumber: Antara News Jatim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah