Dilibas Skuad Singo Edan 0-1, Pelatih Bhayangkara FC Akui Salah Strategi

- 10 Januari 2022, 15:40 WIB
Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster mengakui ada kesalahan strategi saat berlaga melawan Arema FC, sehingga anak asuhnya gagal meraih kemenangan
Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster mengakui ada kesalahan strategi saat berlaga melawan Arema FC, sehingga anak asuhnya gagal meraih kemenangan /skor.id

BULELENGPOST.COM - Bhayangkara FC mengawali putaran kedua BRI Liga 1 Indonesia dengan performa yang kurang memuaskan.

Bhayangkara FC mengalami kekalahan dengan skor 0-1 saat berhadapan dengan Arema FC.

Hilangnya kesempatan untuk meraih poin penuh menjadikan skuad The Guardian gagal menggesar Persib Bandung di puncak klasemen sementara.

Baca Juga: Pindah Domisili Tak Perlu Surat RT/RW hingga Kecamatan, Berikut Penjelasannya

Dikutip dari liga1.skor.id, Senin, 10 Januari 2022, Bhayangkara FC sejauh ini tertahan di urutan ke tiga klasemen sementara dengan mengoleksi 37 poin, sama dengan perolehan Persib Bandung dan Arema FC.

Pelatih Bhayangkara FC, Paul Munster merasa kecewa timnya kalah pada pekan ke-18 BRI Liga 1 Indonesia.

Paul Munster menilai anak asuhnya belum mampu memenuhi ekspetasinya.

Baca Juga: PC KMHDI Denpasar Gelar Lomba Video Kreatif Serangkaian HUT Ke 234 Kota Denpasar

Ia menyebut strategi yang diterapkan untuk meredam permainan Arema FC tidak berjalan dengan baik.

Halaman:

Editor: Bagus Putu Ardha Krisna Putra

Sumber: Liga1.skor.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah