Jadikan Kekalahan yang Terakhir, Arema Janji Sapu Bersih 6 Pertandingan yang Tersisa

- 25 Februari 2022, 22:32 WIB
Arema FC optimis akan menuntaskan laga yang tersisa di BRI Liga 1 dengan kemenangan
Arema FC optimis akan menuntaskan laga yang tersisa di BRI Liga 1 dengan kemenangan /ligaindonesiabaru.com

BULELENGPOST.COM - Arema FC gagal meraih poin penuh saat menghadapi rival seprovinsi, yakni Persebaya Surabaya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Rabu, 23 Februari 2022.

Dalam laga bertajuk Derbi Super Jatim itu, Arema FC dibekuk Persebaya dengan skor tipis 1-0.

Gol semata wayang Bajol Ijo disarangkan oleh striker kawakan, yakni Samsul Arif pada menit ke-81.

Hasil tersebut sekaligus memutus rekor tak terkalahan Arema FC dalam 23 pertandingan beruntun di Liga 1 musim ini.

Baca Juga: Beri Sanksi ke Rusia, UEFA Pindahkan Lokasi Final Liga Champions ke Paris

Tak sampai di situ, kekalahan atas Persebaya juga membuat posisi Arema FC rentan untuk dikudeta klub liga 1 lainnya.

Dikutip dari transfermarkt, Jumat, 25 Februari 2022, tim asuhan Eduardo Almeida bahkan sudah turun ke peringkat kedua karena hanya mengoleksi 55 poin dari 27 pertandingan.

Mereka berhasil disalip Bali United yang mampu mengumpulkan 57 poin dari jumlah pertandingan yang sama.

Meski begitu, skuad Arema FC menegaskan sudah move on dari kekalahan yang telah dialami.

Halaman:

Editor: Bagus Putu Ardha Krisna Putra

Sumber: Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah