Persebaya Dirumorkan 'Deal' Rp5,21 Miliar untuk Rekrut Luc Castaignos, Worth it?

- 18 Mei 2022, 13:01 WIB
Luc Castaignos dikabarkan diam-diam deal dengan Persebaya Surabaya
Luc Castaignos dikabarkan diam-diam deal dengan Persebaya Surabaya /Sky Sports

Sebut saja, Inter Milan (Liga Italia), Feyenoord dan Twente FC (Liga Belanda), Eintracht Frankfurt (Liga Jerman) hingga Sporting CP (Liga Portugal).

Namun perfoma Castaignos saat ini jauh menurun. Terlihat dua musim ini bersama OFI Create yang dibelanya.

Sejak didatangkan 25 Januari 2021, Castaignos hanya mencetak 3 gol dari 24 pertandingan di Liga Yunani bersama OFI Create.

Berdasar Transfermarkt, harga pasar Luc Castaginos sebesar Rp 5,21 miliar.

Baca Juga: Profil Sisca Kohl Pacar Jess No Limit, Content Creator 'Sultan' dengan Mesin Capit dan Es krim Pecel Lele

Usia Castaginos sejatinya masih cukup muda, yaitu 29 tahun. Dengan fisik yang masih prima, Castaginos diharapkan masih bisa produktif alias Gacor bersama Persebaya.

Ekspetasi itu tentu masih realistis jika dibandingkan dengan Ilija Spasojević yang sukses menjadi striker tergacor musim lalu kendati telah berusia 34 tahun.

Pemain Bali United ini dibanderol Rp5,6 miliar. Meski sudah tua, namun Spasojević masih bisa mencetak 23 gol pada Liga 1 2021-2022 lalu dan mentasbihkan dirinya sebagai striker tergacor.

Begitu juga dengan Ciro Alves yang baru direkrut Persib Bandung.

Striker asal Brasil ini membukukan 20 gol pada musim lalu bersama Persikabo, meski usianya sudah 33 tahun.

Halaman:

Editor: Bagus Putu Ardha Krisna Putra

Sumber: Transfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah