Penataan Kawasan Pariwisata Sepanjang Pantai Sanur Segera Dimulai

- 17 September 2021, 18:53 WIB
Suasana salah satu pantai di kawasan Pariwisata Sanur
Suasana salah satu pantai di kawasan Pariwisata Sanur /Japanibackpacker/Pixabay

BULELENGPOST.COM - Pemerintah Kota Denpasar akan segera memulai penataan kawasan pantai Sanur yang rencananya penandatanganan kontrak kerja akan dilaksanakan pada 21 September 2021 dan dilanjutkan dengan Surat Perintah Mulai Kerja (SPMK).

Penataan kawasan Pantai Sanur dilaksanakan guna mempercantik dan memberikan kenyamanan bagi pengunjung di kawasan wisata Sanur.

Hal tersebut disampaikan Wakil Walikota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa di Denpasar pada Jumat, 17 September 2021.

Baca Juga: Pabrik Baterai Mobil Listrik Pertama di Asia Tenggara Siap Dibangun di Indonesia

Penataan kawasan pantai Sanur nantinya sepanjang 6,8 Kilometer dari pantai Matahari Terbit Sanur hingga pantai Mertasari Sanur Kauh," kata Arya Wibawa.

Baca Juga: Kasus Sembuh di Bali Bertambah 265 orang Jumat, 17 September 2021

Penataan kali ini akan difokuskan pada Walk Way (Jogging Track), Kawasan Koservasi Penyu, Penataan Pedagang dan UMKM serta Penataan Kawasan Kelompok Nelayan dan Tourist Information.

Baca Juga: Kurangi Konsumsi Minuman Ini jika Sudah Berusia 40 ke atas

“Penataan kawasan Pantai Sanur ini dilaksanakan agar kelihatan lebih rapi dan tertata sehingga jika nantinya kawasan wisata Sanur akan menjadi tujuan wisata utama di Bali,” paparnya.

Halaman:

Editor: Putu Ariek Putra Wijaya Kusuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x