Siapkan Ubud jadi Destinasi Primadona Dunia

- 29 Januari 2022, 20:03 WIB
Gede Ngurah Dewantara
Gede Ngurah Dewantara /Dok. UHA

BULELENGPOST.COM - Membangun UHA (Ubud Hotels Association) sebagai asosiasi yang solid berlandaskan Tri Hita Karana yang berintegritas, professional dan amanah.

Hal tersebut disampaikan Gede Ngurah Dewantara Narottama, Wakil Ketua Ubud Hotels Association periode 2020-2022 saat ditemui di Gianyar, Jumat, 27 Januari 2022.

Beliau selalu semangat mendampingi Gde Paskara Karillo, Ketua Ubud Hotels Association dalam menggawangi program UHA hingga saat ini.

Baca Juga: Update Kasus Covid-19 Provinsi Bali Sabtu, 29 Januari 2022

Beberapa kegiatan UHA antara lain UCC (Ubud Chef Competition) selama 3 tahun berturut-turut sejak 2018 hingga 2022.

Ada pula pembagian sembako berkelanjutan selama pandemi, dan berbagai acara sosial, budaya dan promosi pariwisata yang mengutamakan Ubud sebagai destinasi.

Baca Juga: Rekap Pertandingan, Bali United Taklukan Pesut Etam, Serdadu Tridatu Segera Susul Arema FC

“Ubud berasal dari kata UBAD dimana memberikan kesembuhan kepada setiap orang yang datang ke ubud berkat kearifan lokal dan budaya serta seni yang ada di Ubud", kata Dewantara sapaan akrabnya.

“buat kita adalah tantangan untuk menjaga Ubud tetap menjadi primadona destinasi dunia”, imbuhnya.

Halaman:

Editor: Putu Ariek Putra Wijaya Kusuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x