Hari Baik Membuat Keris pada Ala Ayuning Dewasa Sabtu, 6 Nopember 2021

5 November 2021, 08:58 WIB
Salah satu ritual umat Hindu yaitu melukat. /Deborahkbates/Pixabay

BULELENGPOST.COM - Hari baik berdasarkan perhitungan Bali untuk Sabtu, 6 Nopember 2021.

Melakukan aktifitas menurut kepercayaan dan tradisi di Bali niasnaya mengacu pada hari baik.

Ketika hendak melakukan upacara keagamaan, memulai sebuah usaha hingga hendak melakukan kunjungan pun ada perhitungannya.

Baca Juga: Lirik dan Cord Lagu Matunangan Ajak Dewa Nanoe Biroe

Berikut ini adalah ala ayuning dewasa atau hari baik untuk Sabtu, 6 Nopember 2021 berdasarkan perhitungan dari Kalender Bali.

Carik Walangati. Tidak baik untuk melakukan pernikahan/wiwaha, atiwa-tiwa/ngaben dan membangun rumah. (Alahing dewasa 3).

Baca Juga: Cord dan Lirik Lagu Insting KIS Band Bali

Geni Rawana. Baik untuk segala pekerjaan yang menggunakan api. Tidak baik untuk mengatapi rumah, melaspas, bercocok tanam. (Alahing dewasa 2).

Kala Dangu. Tidak baik untuk memulai suatu pekerjaan, pindah tempat, bepergian. (Alahing dewasa 3).

Baca Juga: Cord dan Lirik Lagu Sisan Timpal Mercy Band

Kala Gotongan. Baik untuk memulai suatu usaha. Tidak baik untuk mengubur atau membakar mayat. (Alahing dewasa 4).

Kala Ngruda. Baik untuk membuat taji, keris, ranjau (sungga), bambu runcing (gelanggang) dan sejenisnya, membuat rencana baik. Tidak baik untuk segala pekerjaan, akan mendapat godaan/halangan sakit keras, melakukan yadnya yang besar. (Alahing dewasa 3).

Baca Juga: Manfaat Sehat Mengonsumsi Bawang Merah, dari Menjaga Kesehatan Mata hingga meningkatkan Imun Tubuh

Kala Upa. Baik untuk memulai mengambil/memelihara ternak (wewalungan). (Alahing dewasa 4).

Karnasula. Baik untuk membuat kentongan, bajra, kendang, kroncongan (denta sapi dari kayu) dan sejenisnya. Tidak baik untuk membangun rumah tempat tidur, mengadakan rapat atau pertemuan. (Alahing dewasa 3).

Baca Juga: Mau Berkendaraan Lewat Jalan Tol? Berikut Tips Amannya

Pepedan. Baik untuk membuka lahan pertanian baru. Tidak baik untuk membuat peralatan dari besi. (Alahing dewasa 3).

Salah Wadi. Tidak baik untuk melakukan Manusa Yadnya (wiwaha, mapendes, potong rambut dll.) Pitra Yadnya (Penguburan, atiwa-tiwa/ngaben, nyekah, ngasti dll. (Alahing dewasa 3).

Baca Juga: Cord dan Lirik Lagu Capung Gantung Lolot Band

Pararasan: Laku Bulan, Pancasuda: Bumi Kepetak, Ekajalaresi: Bagna Mapasah, Pratiti: Jaramerana.

Baca Juga: Terjadi Lagi, Kasus Positif Covid-19 di Belgia Melonjak Tajam

Itulah Ala Ayuning Dewasa menurut kepercayaan umat Hindu di Bali berdasarkan perhitungan kalender Bali Sabtu, 6 Nopember 2021. ***

Editor: Putu Ariek Putra Wijaya Kusuma

Tags

Terkini

Terpopuler