Ini dia Ketua DPD ASITA Bali Periode 2021-2026

- 29 Oktober 2021, 19:12 WIB
Penetapan Ketua DPD ASITA Bali periode 2021-2026
Penetapan Ketua DPD ASITA Bali periode 2021-2026 /Dok. DPD ASITA Bali

BULELENGPOST.COM - I Putu Winastra, S.Sos berhasil terpilih sebagai Ketua DPD ASITA Bali Periode 2021-2026.

Sedangkan Ketua DAPETA Bali periode 2021-2026 berhasil diraih I Ketut Tunggu, S.Pd.

Hasil ini berdasarkan perhitungan cepat dari proses pemilihan Ketua DPD ASITA dan Ketua DAPETA ASITA Bali pada Jumat, 29 Oktober 2021 dengan konsep Drive-Thru bertempat di Poltekpar Bali.

Baca Juga: Jokowi: Platform Media Jangan Hanya Kejar Viewers dan Subscribe tapi Harus Berikan Kontribusi Pada Masyarakat

Pemilihan ini diikuti oleh 173 peserta pemilik suara sah dari 400 anggota yang merupakan anggota dari DPD ASITA Bali yang teregister di sistem.

Berikut adalah perolehan suara Pemilihan Ketua DPD ASITA Bali periode 2021-2026 :

Baca Juga: Tanggapi Wacana Megawati, Fadli Zon: Kita Hormati Bungkarno tapi Kemerdekaan Bukan Milik Soekarno Sendiri

1. Putu Ayu Astiti Saraswati = 25 suara
2. I Komang Takuaki Banuartha = 19 suara
3. I Putu Winastra, S.Sos = 104 suara
4. Ketut Jaman, S.S., M.Si.,CMMC = 2 suara
5. I Komang Nurjaya Mahartha, SS = 35 suara
6. I Ketut Tunggu, S.Pd = 109 suara

Ketua DPD ASITA Bali terpilih I Putu Winastra, S.Sos merupakan pria kelahiran Bangli, 4 April 1972. Saat ini dirinya menjabat sebagai Komisaris Utama PT. Asli Alami Wisata (Authentic Indonesia).

Halaman:

Editor: Putu Ariek Putra Wijaya Kusuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x