Setelah 262 Hari, Melbournse Akan Akhiri Kebijakan 'Lockdown' Covid-19 Terlama di Dunia

- 21 Oktober 2021, 10:25 WIB
Seorang wanita mengenakan masker pelindung berjalan di sepanjang jembatan kota yang sepi selama jam perjalanan pagi pada hari pertama lockdown.
Seorang wanita mengenakan masker pelindung berjalan di sepanjang jembatan kota yang sepi selama jam perjalanan pagi pada hari pertama lockdown. /Reuters

BULELENGPOST.COM - Jutaan orang di Melbourne bersiap untuk pada Kamis malam ini akan mengakhiri kebijakan (lockdown) COVID-19 terlama di dunia setelah Negara Bagian Victoria mencapai target utama pada laju gerakan vaksinasi. 

Dengan pencabutan lockdown di Melbourne, bar, restoran, dan kafe bergegas menyiapkan diri untuk membuka kembali pintu mereka bagi para pelanggan yang telah divaksin lengkap. 

Dilansir dari Reuters, Kamis 21 Oktober 2021, penduduk Melbourne telah menjalani penguncian pandemi keenam mereka sejak awal Agustus, yang diterapkan sebagai upaya untuk memadamkan wabah COVID-19 yang dipicu oleh varian Delta.

Pihak berwenang meningkatkan upaya imunisasi di Victoria sebelum melonggarkan pembatasan walaupun kasus harian COVID-19 terus mendekati level rekor.

Baca Juga: Buntut Kabur Saat Karantina, Rachel Venya Diperiksa Polda Metro Jaya Kamis ini

Hingga Jumat, 22 Oktober 2021 besok, Melbourne yang berpenduduk lima juta jiwa berarti sudah menghabiskan 262 hari atau hampir sembilan bulan, dalam menerapkan aturan tinggal di rumah sejak Maret 2020.

Lockdown di Melbourne itu merupakan yang terpanjang di dunia, melebihi masa penguncian 234 hari di Buenos Aires, menurut media Australia.

Para pejabat juga berjanji untuk mencabut penguncian setelah tingkat vaksinasi dosis ganda untuk orang berusia di atas 16 tahun di Victoria melebihi 70 persen.

Perdana Menteri Australia Scott Morrison pada Kamis mengonfirmasi bahwa target itu telah tercapai, dan lebih banyak pembatasan akan dilonggarkan saat inokulasi mencapai 80 dan 90 persen.

Halaman:

Editor: Bagus Putu Ardha Krisna Putra

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah