Cara Mendapatkan Kuota Internet Gratis dari Kemendikbud Periode September November 2021

- 12 September 2021, 10:36 WIB
ilusterasi pengajuan kuota internet gratis September - November 2021
ilusterasi pengajuan kuota internet gratis September - November 2021 /terimakasih0/ pixabay


• Pendidik pada PAUD dan Jenjang Pendidikan Dasar dan Menengah
- Terdaftar di aplikasi Dapodik dan berstatus aktif; dan
- Memiliki nomor ponsel aktif.


• Mahasiswa
- Terdaftar di aplikasi PDDikti, berstatus aktif dalam perkuliahan atau sedang
menuntaskan gelar ganda (double degree);
- Memiliki Kartu Rencana Studi pada semester berjalan; dan
- Memiliki nomor ponsel aktif.

Baca Juga: Ala Ayuning Dewasa Minggu, 12 September 2021, Baik untuk Melakukan Panca Yadnya, Tidak Baik untuk Berbelanja


• Dosen
- Terdaftar di aplikasi PDDikti dan berstatus aktif;
- Memiliki nomor registrasi (NIDN, NIDK, atau NUP); dan,
- Memiliki nomor ponsel aktif.

Untuk Anda yang ingin mengajukan diri sebagai penerima bantuan kuota internet gratis periode september - november 2021 bisa melakukan langkah berikut ini:

Anda wajib segera melapor ke operator/pimpinan satuan pendidikan yang nantinya nama Anda akan diusulkan melalui pengajuan SPTJM melalui:

https://vervalponsel.data.kemdikbud.go.id untuk Pauddasmen atau https://kuotadikti.kemdikbud.go.id untuk jenjang Pendidikan Tinggi

Baca Juga: Kemendikbud Kembali Lanjutkan Program Kuota Internet Gratis, Berikut Besaran Kuota yang Diterima

Kemudian, jika operator/pimpinan satuan pendidikan telah melakukan usulan SPTJM pada bulan Agustus 2021, maka bantuan paket data kuota internet akan diterima bulan September 2021.

Jika operator/pimpinan satuan pendidikan melakukan usulan SPTJM pada bulan September 2021, maka bantuan paket data kuota internet akan diterima bulan Oktober 2021.

Halaman:

Editor: Gede Apgandhi Pranata


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah