Intip Jadwal dan Serba-Serbi PON XX Papua, Jokowi Siap Membuka PON XX Papua

- 23 September 2021, 18:51 WIB
ilusterasi PON XX Papua
ilusterasi PON XX Papua /Instagram/ pon xx 2020 papua

BULELENGPOST.COM --- Presiden Joko Widodo (Jokowi) diagendakan membuka Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua pada 2 Oktober 2021 mendatang.

PON yang berlangsung hingga 15 Oktober 2021 itu melombakan sebanyak 37 cabang olahraga dari 679 nomor pertandingan. Ajang bergengsi itu diikuti oleh 34 provinsi di seluruh Indonesia dengan total atlet 7.066.

Dihari pertama, Sofbol beregu putra mejadi cabang pertama yang menggelar babak penyisihan. laga itu telah berlangsung pada Rabu, 22 September 2021 bertempat di Lapangan Sofbol Universitas Cenderawasih, Kota Jayapura.

Baca Juga: Berpotensi Ekspor, Ketua Gernas BBI: Minta Menjaga Kualitas Produk UMKM

Kemudian pada 23 September 2021 berlangsung babak penyisihan yakni bisbol yang berlangsung di Lapangan TNI Angkatan Udara di Pangkalan Udara Silas Papare, Jayapuradan polo air beregu putra yang berlangsung di Arena Akuatik, Lukas Enembe Sport Complex, Kampung Harapan, Distrik Sentani Timur.

Untuk cabang sepak bola akan berlangsung pada 27 September 2021 bertempat di Stadion Barnabas Youwe, Sentani, Kabupaten Jayapura.

Baca Juga: Tersisa 1.907 Kasus Aktif di Bali Kamis, 23 September 2021

Papua menyiapkan setidaknya 4 kabupaten/ kota untuk klaster yakni Kabupaten Jayapura, Merauke, Kota Jayapura dan Kabupaten Jayapura.

Sedangkan untuk venue atau tempat pertandingan, Papua menyiapkan 16 tempat di Teluk Yos Sudarso, Kota Jayapura, GOR Waringin Kotaraja,GOR Cendrawasih, Stadion Mandala Jayapura, serta Bumi Perkemahan Waena Cenderawasih Skyland.

Halaman:

Editor: Gede Apgandhi Pranata


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x