Menerka Teka-Teki Penemuan Fosil di Jawa Barat, Menyusuri Area Jelajah Manusia Prasejarah

- 23 Oktober 2021, 17:14 WIB
ilusterasi fosil
ilusterasi fosil /Makro_Wayland/Pixabay

BULELENGPOST.COM --- Arkeolog dan peneliti utama Balai Arkeologi Jawa Barat, Lutfi Yondri mengatakan jika temuan fosil di Saguling, Bandung Barat diduga hewan jenis vertebrata (bertulang belakang).

Menurut Lutfi, untuk jenisnya masuk dalam kelompok rusa. Hal itu serupa dengan temuan gigi dan tulang gajah muda yang ditemukan di sekitar Gua Pawon.

Hasil dari penemuan itu pun mampu menguatkan interpretasi atas kehidupan manusia Pawon. Kesimpulan awal menerangkan sejalan dengan periode manusia Pawon yakni 5.600-12.000 tahun lalu.

Dikutip dari laman Pikiran Rakyat pada Sabtu, 23 Oktober 2021 dalam artikel bertajuk "Teka-teki Fosil di Saguling dan Gua Pawon, Mencari Jawaban Area Jelajah Manusia Prasejarah Jawa Bagian Barat".

Lutfi yang selama 18 tahun terakhir meneliti perjalanan manusia prasejarah di Gua Pawon itu menyebut, bisa disimpulkan bahwa wilayah Saguling pada masa tersebut merupakan wilayah jelajah dari manusia Pawon, terutama untuk daerah perburuan.

Baca Juga: Dinilai Melindungi Buronan, Pemerintah Hong Kong Kecam Skema Safe Haven AS

Hewan-hewan tersebut, besar kemungkinan, hewan buruan manusia prasejarah pada masa tersebut.

Oleh karena itu, dilihat dari umur formasi batuan dan kehidupan, manusia Pawon diperkirakan berada pada era yang sama. Bagi Lutfi, penemuan itu bisa diartikan berkaitan dengan ruang okupansi dan daya jelajah manusia prasejarah.

Baca Juga: Berikut Update Terbaru Kode Redeem Genshin Impact 23 Oktober 2021 Berhadiah Primogems dan Mora

Halaman:

Editor: Gede Apgandhi Pranata


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x