Kapolda Bali Putu Jayan Danu Putra Tinjau Vaksinasi Massal di Mengwi

- 7 Januari 2022, 16:10 WIB
Kapolda Bali Irjen Pol Putu Jayan Danu Putra bersama salah satu anak yang menerima vaksinasi
Kapolda Bali Irjen Pol Putu Jayan Danu Putra bersama salah satu anak yang menerima vaksinasi /Dok. Humas Polres Badung

BULELENGPOST.COM - Pemberian vaksinasi pada anak usia 6-11 tahun saat ini tengah digencarkan oleh Pemerintah. Tidak terkecuali Kepolisian Daerah Provinsi Bali (Polda Bali).

Seperti yang terlihat di wilayah Kecamatan Mengwi dimana Polda Bali memantau kegiatan vaksinasi massal pada Jumat, 7 Januari 2022.

Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Bali Irjen. Pol. Drs. Putu Jayan Danu Putra, S.H., M.Si bertempat di Terminal Tipe A Mengwi, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung.

Baca Juga: Lirik Lagu Bali Metilesang Raga Ary Kencana

Baca Juga: Lirik Lagu Bali (Gending Rare) Peteng Bulan

Sekaligus Kapolda Bali mengikuti kegiatan Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. dalam acara kegiatan vaksinasi massal di wilayah hukum Polda Jabar secara virtual melalui aplikasi zoom meeting pukul 14.40 Wita.

Baca Juga: Update Kasus Covid-19 Bali Jumat, 7 Januari 2022

Baca Juga: Amunisi Kian Melimpah, Arema FC Kini Kedatangan Tiga Pemain Timnas di AFF 2020

Hadir pula Sekda Kabupaten Badung I Wayan Adi Arnawa, S.H; Karoops Polda Bali Kombes. Pol Firman Nainggolan,S.H.,M.H; Kabid Dokkes Polda Bali Kombes. Pol. dr. A. Nyoman Edy P.W., DFM., Sp.F; Kepala Dinas Kesehatan Kab. Badung dr. Nyoman Gunarta; Karumkit Bhayangkara Denpasar Drs. Ni Nyoman Murtini; Kabid TIK Polda Bali Kombes Pol I Ketut Agus Kusmayadi, S.I.K; Kasubbid Provos Bidpropam Polda Bali AKBP A.A Rai Laba,S.Sos.,M.H; Kapolres Badung AKBP Leo Dedy Defretes.,S.I.K.,S.H.,M.H; Kasdim Badung Letkol Inf. Pedro Soares Sarmento; Danyon B Pelopor AKBP I Nyoman Rana, S.H; PJU Polres Badung dan Koordinator Satuan Pelayanan Terminal Tipe A Mengwi Achmad Erwin Ranadi, S.H.

Halaman:

Editor: Putu Ariek Putra Wijaya Kusuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x