Minta Tidak Hanya Waspada Covid-19, Menko PMK Intruksi Dinas Kesehatan Papua Waspada Malaria Pada PON XX 2020

- 18 September 2021, 17:02 WIB
ilusterasi PON XX Papua
ilusterasi PON XX Papua /Instagram/ pon xx 2020 papua

BULELENGPOST.COM --- Selama penyelenggaraan Pekan Olahraha Nasional (PON) XX Papua 2-15 Oktober 2021, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy meminta kepada seluruh elemen untuk mewaspadai penyakit malaria selain Covid-19.

Dia juga meminta untuk memperhatikan kesiapan layanan kesehatan dalam rangkaian acara itu.

"Jangan cuma COVID-19 saja, tapi Papua ini saya lihat juga masih rentan untuk penyakit-penyakit lain terutama malaria. Jadi tolong ini juga agar diperhatikan kesiapan layanan kesehatannya,” kata Muhadjir Effendy.

Baca Juga: Gelar Pameran di Istanbul, Kopi Indonesia Diserbu Penikmat Kopi di Turki

Baca Juga: Midnight Hunt, Ketika Malam Dikuasi Manusia serigala, Manusia Bertahan untuk Tetap Hidup

Meski dia menyatakan sudah siap untuk menyelenggarakan PON XX 2020 Papua, namun dia tetap meminta kepada Dinas Kesehatan Papua terkait kesiapan layanan kesehatan. Sehingga tidak saja tindakan pencegahan serta penaganan Covid-19 namun penyakit malaria pun wajib di waspadai.

“Insya Allah, selesai untuk sarana prasarana. Segala masukan nanti akan kita detailkan dan kita upayakan untuk coba diakomodasi,” ujarnya sebagaimana dikutip dari laman Antaranews pada Sabtu, 18 September 2021.

Baca Juga: Liburan di Bali, Kunjungi Objek Wisata di Kabupaten Tabanan Ini

Baca Juga: Bali Raih Nilai Indeks Keterbukaan Informasi Publik Tertinggi Nasional

Halaman:

Editor: Gede Apgandhi Pranata


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah