Gempa M4,9 Akibatkan 42 Rumah Warga Seram Barat Rusak

- 27 Maret 2022, 21:18 WIB
Rumah rusak akibat gempa M4,9 di Seram Bagian Barat Maluku
Rumah rusak akibat gempa M4,9 di Seram Bagian Barat Maluku /Dok. BNPB

BULELENGPOST.COM - Gempa bumi dengan magnitudo (M)4,9 berdampak pada kerusakan tempat tinggal warga Seram Bagian Barat, Provinsi Maluku.

Data sementara Pusat Pengendalian Operasi BNPB pada Jumat, 25 Maret 2022 pukul 19.40 WIB, sebanyak 42 rumah rusaK akibat guncangan fenomena alam tersebut.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Seram Bagian Barat menginformasikan wilayah terdampak di Desa Kamarian, Kecamatan Kairatu.

Baca Juga: Lirik Lagu Ungu - SurgaMu

Laporan sementara menyebutkan tidak ada korban jiwa akibat peristiwa ini. Sebanyak 42 KK terdampak di kabupaten ini.

Dilansir Bulelengpost dari keterangan resmi Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB pada Minggu, 27 Maret 2022, saat gempa terjadi pada Kamis, 24 Maret 2022 pukul 20.51 WIB, warga merasakan guncangan kuat dengan durasi 1 hingga 2 detik.

Baca Juga: Tersisa 696 Kasus Aktif Covid-19 Provinsi Bali Minggu, 27 Maret 2022

BPBD melaporkan warganya tetap berjaga-jaga di luar rumah dan waspada terhadap gempa susulan.

Setelah gempa terjadi, petugas tim reaksi cepat BPBD Kabupaten Seram Bagian Barat segera turun ke lapangan untuk melakukan kaji cepat.

Halaman:

Editor: Putu Ariek Putra Wijaya Kusuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x