Kepala BNNP Bali Resmi Dijabat Brigadir Jenderal Polisi Rudy Ahmad Sudrajat

- 3 April 2024, 21:09 WIB
Brigadir Jenderal Polisi Rudy Ahmad Sudrajat, Kepala BNNP Bali
Brigadir Jenderal Polisi Rudy Ahmad Sudrajat, Kepala BNNP Bali /Dok. Humas BNNP Bali

BULELENGPOST.COM - Pimpinan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Bali saat ini dijabat oleh wajah baru dengan pangkat Jenderal Bintang 1 di pundak.

Jenderal polisi bintang 1 lulusan Akademi Polisi (Akpol) 1990 ini berpengalaman dalam bidang reserse dan sebelum menjabat sebagai Kepala BNNP Bali, dia betugas sebagai Kepala BNNP Aceh dan sempat mengemban amanah sebagai Kepala BNNP Gorontalo, Provinsi Sulawesi Utara.

Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) memberikan tugas dan tanggungjawab kepada Brigadir Jenderal Polisi Rudy Ahmad Sudrajat, S.IK., M.H sebagai Kepala BNNP Bali.

Baca Juga: Kasus Skimming, Kantor Imigrasi Ngurah Rai Bali Deportasi WNA Ukraina

Brigadir Jenderal Polisi Rudy Ahmad Sudrajat, S.IK., M.H merupakan Perwira tinggi Polri yang sejak 19 Oktober 2023 menjabat sebagai Kepala BNNP Aceh itu resmi menggantikan Brigjen Pol Nurhadi yang mendapatkan tugas baru sebagai Kepala BNNP DKI Jakarta.

Brigadir Jenderal Polisi Rudy Ahmad Sudrajat, S.IK., M.H. ditempa segudang pengalaman di bidang reserse.

Baca Juga: Fakta Kepribadian Kelahiran Wraspati Umanis Pahang Kamis, 4 April 2024

Pria kelahiran November 1967 itu tercatat pernah menjabat Kapolres Halmahera Utara (2008-2010), Wakil Direktur Reserse Kriminal Polda Maluku Utara dan Wakil Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Maluku Utara.

Brigadir Jenderal Polisi Rudy Ahmad Sudrajat, S.IK., M.H. yang gemar bermain tenis dan hobi nonton film ini juga tercatat pernah menjabat sebagai Direktur Reserse Narkoba Polda Aceh (2019-2020), Diresnarkoba Polda Jabar (2020-2022), Kepala BNNP Gorontalo (2023), serta Kepala BNNP Aceh (2023).

Halaman:

Editor: Putu Ariek Putra Wijaya Kusuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x