Lolos PMM, 20 Mahasiswa ITB STIKOM Bali Bertolak ke Jawa

- 6 Agustus 2021, 19:40 WIB
20 Mahasiswa ITB STIKOM Bali
20 Mahasiswa ITB STIKOM Bali /Humas ITB STIKOM Bali

BULELENGPOST.COM – 20 mahasiswa ITB STIKOM Bali dinyatakan lolos dan berhak mengikuti program pertukaran mahasiswa merdeka (PMM) tahun 2021 dalam rangka program Merdeka Belajar Kampus Merdeka.

Program ini merupakan program dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi RI.

Kebijakan Merdeka Belajar – Kampus Merdeka digelontorkan oleh Menteri Nadiem Makarim melalui Peraturan Mendikbud No. 3 Tahun 2020, memberikan hak kepada mahasiswa untuk 3 semester belajar di luar kampusnya melalui pertukaran mahasiswa untuk di dalam dan luar negeri maupun magang di berbagai perusahaan di dalam negeri serta studi independen untuk riset atau volunteer atau proyek kemanusiaan.

Baca Juga: PLN Dukung Pembentukan Holding Geothermal Indonesia Optimalkan Pemanfaatan Panas Bumi

Baca Juga: Sate Babi, Gerang Asem Sambal Awag , Menu Tercetus dari Protes Pelanggan

Baca Juga: Disorot Media Asing: Tes Keperawanan untuk Korps Wanita TNI AD Tidak Lagi Diberlakukan

Penanggungjawab PMM ITB STIKOM Bali Dr. Evi Triandini menjelaskan, dari 20 mahasiswa ITB STIKOM Bali tersebut, 18 orang mengikuti program PMM sedangkan dua orang lagi mengambil program Studi Independen Bersertifikat.

Sebelumnya, tercatat 38 mahasiswa ITB STIKOM Bali mengajukan lamaran ke laman PPM untuk mengikuti program ini.

Setelah melewati sejumah tahapan seleksai dan survey kebhinekaan, yang dinyatakan lolos sebanyak 20 orang.

Halaman:

Editor: Putu Ariek Putra Wijaya Kusuma

Sumber: Humas ITB STIKOM Bali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x