Resep Hari Ini Membuat Dutch Steak ala Chef Norman Ismail

- 27 Januari 2022, 06:00 WIB
resep membuat Dutch Steak ala Chef Norman Ismail
resep membuat Dutch Steak ala Chef Norman Ismail /Antara

BULELENGPOST.COM --- Resep hari ini membuat Dutch Steak ala Chef Norman Ismail.

Steak ini berbeda dari yang lain sebab mengonbinasikan antara kentang, daging dan sayur dalam 1 piring. Dan berikut Resep hari ini membuat Dutch Steak ala chef Norman Ismail.

Baca Juga: Resep Hari Ini Membuat Roti Subway Soft Buguestte

Bahan:
180-200 gram daging tenderloin
150 gram puree kentang
50 ml susu segar
100 gram cooking cream
2 tbsp butter
50 gram horenso
Daun rosemary
Daun timi
Bawang putih
Blackpepper corn
Garam

Baca Juga: Resep Hari Ini Membuat Sandwich ala Chef Devina Hermawan

Cara membuat

Puree kentang:
- Siapkan wajan di atas kompor dengan api kecil
- Masukkan puure kentang atau kentang yang sudah dihaluskan ke dalam wajan
- Kemudian campurkan dengan susu segar dan butter. Aduk rata hingga semua bahan menyatu dan tampak halus. Beri sedikit garam. Sisihkan

Baca Juga: Resep Hari Ini Baked Broccoli & Cheese

Steak:
- Panaskan wajan dengan minyak secukupnya, tunggu hingga suhunya betul-betul panas
- Taburkan garam dan blackpapper corn pada satu sisi daging tenderloin
- Masukkan daging ke dalam wajan
- Tambahkan butter setelah ¾ menuju kematangan yang diinginkan. Maksudnya, jika ingin membuat stak medium well, biasanya membutuhkan waktu sekitar 3 hingga 4 menit untuk setiap sisi daging. Kemudian ketika tiba di 3 menit, barulah tambahkan butter
- Geprek bawang putih bersama kulitnya, kemudian masukkan ke wajan. Menurut Chef Norman, kulitnya akan memberikan aroma tertentu
- Balikkan sisi daging. Taburkan garam blackpapper corn pada satu sisi lain
- Masukkan daun rosemary, daun timi, dan butter ke dalam wajan. Aduk campuran tersebut bersama bawang putih
- Sambil menunggu daging matang, olesi secara berkala campuran bumbu pada seluruh permukaan daging
- Setelah matang, angkat dan sisihkan. Jangan buang sisa bumbu

Halaman:

Editor: Gede Apgandhi Pranata


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah