Waspada Gigi Berlubang Bisa Berpengaruh Pada Kesehatan Jantung Lebih Tinggi

- 24 September 2021, 17:00 WIB
ilusterasi gigi berlubang
ilusterasi gigi berlubang /Sammy-Williams/ pixabay

BULELEGNPOST.COM --- Bagi Anda yang memiliki keluha gigi berlubang harus waspada dan segera berkonsultais dengan dokter gigi.

Sebab menurut Ketua Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) Dr. dr. R. M. Sri Hananto Seno, Sp.BM (k)., MM mengatakan jika gigi berlubang bisa berpengaruh terhadapa kesehatan tubuh termasuk kesehatan jantung.

Dia menjelaskan bagaimana hal ini bisa memengaruhi kesehatan tubuh secara menyeluruh. Dokter Seno mengatakan bahwa mulut adalah tempat bakteri berkembang biak dan sisa makanan yang masih menempel di gusi atau gigi akan menimbulkan fermentasi.

Baca Juga: MOM, Berikut ini adalah Skil Sosial yang Wajib Diajarkan Kepada Buah Hati

Dan setelah 24 jam berlalu akan terjadi proses perusakan gigi. Jika gigi berlubang ini dibiarkan akan terjadi semakin dalam dan berpotensi merusak vulva dan berujung pada peradangan.

"Rongga mulut banyak sekali terdapat mikroorganisme yang ganas dan ini bisa masuk ke sirkulasi darah akhirnya menyebar ke seluruh bagian tubuh," ujar dr. Seno dikutip dari Antaranews pada Jumat, 24 September 2021.

Baca Juga: Update Kasus Covid-19 Provinsi Bali Jumat, 24 September 2021

Sehingga, dr Seno menyarankan untuk selalu menjaga kebersihan dan kesehatan gigi, mulut. Termasuk ketika terjadi gigi berlubang harus segera berkonsultasi ke dokter untuk penanganan lebih lanjut.

"Akan jadi berbahaya jika tidak bisa menjaga kesehatan gigi, ketika gigi kita berlubang segera diatasi dan jangan sampai mikroorganisme yang masuk ke sistem sirkulasi tubuh kita, kalau sudah masuk ya penyakit-penyakit lain akan masuk, ada jantung, kalau di otak, ada meningitis," kata dr. Seno.

Halaman:

Editor: Gede Apgandhi Pranata


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x