Awas HOAXS : Pendarahan Otak Tukul Arwana bukan Karena Vaksin

- 25 September 2021, 21:53 WIB
Awas Hoax : Tukul Arwana Pendarahan Otak Karena Vaksin
Awas Hoax : Tukul Arwana Pendarahan Otak Karena Vaksin /Dok. Covid19.go.id

BULELENGPOST.COM - Seperti yang kita ketahui, informasi yang beredar presenter sekaligus pelawak Tukul Arwana dilarikan kerumah sakit akibat pendarahan di otak.

Hal tersebut memunculkan spekulasi mengenai peyebab dari pendarahan otak yang dialami Tukul Arwana.

Banyak beredar di media sosial narasi yang menyebutkan bahwa pendarahan otak yang dialami komedian Tukul Arwana berkaitan dengan vaksin COVID-19.

Baca Juga: Wujudkan SDM Berkualitas, IASPRO Bali Siap Cetak Assesor Kompeten

Faktanya informasi tersebut tidak benar.

Dikutip Bulelengpost dari laman covid19.go.id pada Sabtu, 25 September 2021, Direktur Utama Rumah Sakit Pusat Otak Nasional (RS PON) Mursyid Bustami menegaskan, pendarahan otak yang dialami Tukul tidak ada kaitannya dengan vaksinasi COVID-19.

Menurutnya, hal semacam itu harus diklarifikasi agar tidak ada keraguan dari masyarakat terhadap vaksinasi.

Baca Juga: Mendag Siapkan Pasar Badung Bali jadi Percontohan SOP PeduliLindungi

Dirinya menghimbau masyarakat untuk hati-hati dengan informasi terkait kesehatan yang beredar tidak melalui kanal-kanal resmi, seperti postingan di media sosial atau broadcast pesan di aplikasi chatting.

Halaman:

Editor: Putu Ariek Putra Wijaya Kusuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x