Blibli Tiket Paylater, Solusi Cicil Belanja Online Tanpa Kartu Kredit

- 8 Oktober 2023, 15:04 WIB
Blibli Tiket Paylater, Solusi Cicil Belanja Online Tanpa Kartu Kredit
Blibli Tiket Paylater, Solusi Cicil Belanja Online Tanpa Kartu Kredit /Pixabay/ Bulelengpost/ HutchRock/

BULELENGPOST.COM - Belanja online telah menjadi aktivitas yang sangat populer di era digital sekarang ini. Anda hanya perlu mengunjungi toko melalui platform yang diunduh di smartphone atau melalui website untuk mengakses berbagai jenis produk tersedia.

Kini, belanja online jadi semakin menyenangkan dengan metode pembayaran yang sedang tren, yaitu paylater. Metode pembayaran ini dianggap sebagai solusi cerdas saat Anda menghadapi kendala ketika ingin membeli barang atau layanan secara online tanpa harus membayar sekaligus.

Salah satu platform belanja online yang menyediakan metode pembayaran tersebut adalah Blibli dengan fitur Blibli Tiket PayLater. Melalui fitur tersebut, Anda bisa menikmati cicilan 0% saat belanja online tanpa harus memiliki kartu kredit. Menariknya lagi, fitur tersebut telah terintegrasi dengan dua platform lainnya yang membuat pengalaman belanja online Anda jadi semakin bertambah.

 Baca Juga: Segera Tukar Kumpulan Kode Redeem Aktif Super Sus Minggu, 8 Oktober 2023

Cara Cicil Belanja Online Tanpa Kartu Kredit

Metode pembayaran paylater memungkinkan Anda untuk membeli barang atau mendapatkan layanan secara online dan membayarnya nanti atau dalam beberapa kali cicilan dengan jangka waktu tertentu. Metode pembayaran tersebut menjadi alternatif menarik bagi Anda yang tidak memiliki kartu kredit atau yang ingin menghindari bunga tinggi akibat penggunaan kartu kredit. Berikut ini cara cicil belanja online tanpa kartu kredit yang bisa Anda lakukan di platform yang menyediakan fitur pembayaran tertunda atau cicilan.

1.   Pilih Platform dengan Fitur Paylater

Pilih platform atau penyedia layanan cicilan belanja online yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Anda bisa menggunakan Blibli TiketPaylater yang menawarkan kredit digital dengan limit tinggi dan terintegrasi dengan tiga platform sekaligus. Buat akun pada platform yang telah Anda pilih.

2.   Registrasi dan Verifikasi Akun

Selanjutnya, lakukan pendaftaran akun pada platform belanja online yang Anda pilih. Pastikan untuk membaca syarat dan ketentuan serta biaya yang terkait dengan layanan ini. Isi formulir pendaftaran dengan data lengkap dan lampirkan dokumen pendukung yang dibutuhkan. Tunggu verifikasi data beberapa saat untuk memastikan Anda telah memberi informasi yang akurat dan valid.

3.   Cari Produk atau Layanan yang Diinginkan

Setelah verifikasi berhasil, Anda akan langsung melakukan belanja online. Cari dan pilih produk atau layanan yang Anda inginkan di platform belanja online tersebut. Saat melakukan checkout, pilih opsi pembayaran paylater dengan cicilan yang tersedia.

4.   Tentukan Jangka Waktu Cicilan

Anda akan diberikan opsi tenor atau jangka waktu cicilan. Pilih yang paling sesuai dengan kemampuan atau kondisi keuangan Anda. Biasanya, jangka waktu cicilan berkisar antara 1 hingga 12 bulan. Beberapa platform akan memberikan opsi tenor lebih lama setelah melihat skor kredit ketika Anda menggunakan layanan tersebut.

Halaman:

Editor: Gede Apgandhi Pranata


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x