Resep Hari Ini Sup Ikan Kemangi

- 30 Januari 2022, 14:30 WIB
Resep hari ini Sup Ikan Kemangi
Resep hari ini Sup Ikan Kemangi /Devina Hermawan/YouTube

BULELENGPOST.COM --- Resep hari ini membuat Sup Ikan Kemangi ala Chef Devina Hermawan.

Ikan dikenal sebagai salah satu sumber protein yang baik untuk tubuh manusia. Namun demikian, di Indonesia konsumsi ikan masih sedikit padahal Indonesia memiliki beragam ikan.

Baca Juga: Resep Hari Ini Membuat Fu Yung Hai Rumahan

Resep Sup Ikan Kemangi (3-4 porsi)

Bahan:
1 ekor ikan nila @700gr
2 siung bawang putih, iris
7 siung bawang merah, iris
4 iris jahe, geprek
2 buah tomat merah, potong

Baca Juga: Resep Hari Ini Membuat Tom Yum Spaghetti (untuk 2-3 porsi)


9 buah cabai rawit merah, opsional
2 batang daun bawang. potong
2 batang seledri, potong
40 gr kemangi
Jeruk nipis
1 liter air
½ buah bawang bombai, iris

Baca Juga: Resep Hari Ini Membuat Ayam Kuah Bumbu Bali


¼ sdt merica
¾ sdt penyedap
½ sdm garam
1 sdm gula
Minyak untuk menumis

Baca Juga: Resep Hari Ini Membuat Roti Subway Soft Buguestte

Langkah:
1. Gosok ikan dengan garam, diamkan selama 2 menit, lalu bilas dengan air mengalir
2. Keringan ikan dengan tisu / lap kemudian potong
3. Panaskan sedikit minyak, masukkan bawang merah dan bawang putih, tumis hingga wangi

Baca Juga: Resep Hari Ini Membuat Sate Lilit Khas Bali


4. Masukkan bawang bombai, jahe, tumis sebentar lalu tambahkan air, tomat, daun bawang, dan seledri, masak hingga mendidih
5. Masukkan ikan, cabai rawit, garam, gula, merica, dan penyedap, masak sebentar lalu tambahkan kemangi, matikan api
6. Sup ikan kemangi siap disajikan

***

Editor: Gede Apgandhi Pranata


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah