Soal Pengeroyokan WNA di Bali, Ini Tanggapan Kakanwil Kemenkumham Bali

- 3 Februari 2022, 22:23 WIB
Suasana Introgasi di Polsek Kuta Utara
Suasana Introgasi di Polsek Kuta Utara /Dok. Kanwil Kemenkumham Bali

BULELENGPOST.COM - Masyarakat Bali sempat dihebohkan dengan video viral pengeroyokan Warga Negara Asing (WNA) di kawasan Canggu beberapa waktu lalu.

Kejadian pengeroyokan terjadi pada Rabu, 2 Februari 2022 sekitar Pukul 12.30 Wita bertempat di Luxury Lime Villas Jl. Subak Sari, Tegal Gundul, Desa Tibu Beneng, Kecamatan Kuta Utara.

Kronologis kejadian tersebut didapatkan saat Tim inteldakim Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai mendatangi Kantor Polisi Sektor Kuta Utara pada Rabu, 2 Februari 2022 pada pukul 18.00 Wita.

Baca Juga: Lirik Lagu Indahnya Hidup Ini Joni Agung and Double T

Saksi dari Kejadian tersebut berinisial CEML menjelaskan bahawa pada rabu Rabu, 2 Februari 2022 sekitar pukul 12.00 Wita Saksi dan Korban WNA berkebangsaan Ukraina berinisial OZ mendatangi tempat tinggal Pelaku di Luxury Lime Villas untuk menanyakan pertanggungjawaban atas hilangnya sepeda motor milik saksi yang disewa oleh pelaku beriniisial VK WNA berkewarganegaraan Ukraina.

Baca Juga: Tersisa 4.652 Kasus Aktif Covid-19 Provinsi Bali Kamis, 3 Februari 2022

Selanjutnya pelaku tidak mau bertanggungjawab atas kehilangan sepeda motor tersebut dan menuduh saksi yang telah mencuri sepeda motor tersebut.

Kemudian pelaku menghubungi teman-temannya yang merupakan WNA juga berjumlah 4 (empat) orang yang mengaku sebagai Polisi Internasional.

Baca Juga: Berikut Lirik Lagu Nike Ardila - Seberkas Sinar

Halaman:

Editor: Putu Ariek Putra Wijaya Kusuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x